Basecamp Gunung Ungaran via Perantunan - Halo gaes, pada artikel kali ini Saya akan memberikan informasi mengenai tempat wisata sekaligus tempat camping terbaru di bandungan kabupaten semarang. Namanya adalah Wisata Alam dan Basecamp Ungaran via Perantunan.
Tempat tersebut bukan hanya sekedar untuk wisata juga, namun bisa dijadikan tempat camping bersama keluarga dan teman kerja. Selain itu Perantunan Bandungan juga sudah membuka jalur pendakian menuju ke gunung ungaran. Jadi tempat tersebut sudah bisa dijadikan sebagai basecamp pendakian gunung ungaran yang baru melalui kecamatan bandungan kab. Semarang jawa tengah.
|
Foto : @frandaaaaa
Lokasi basecamp perantunan yang berada di ketinggian cukup membuat penasaran masyarakat untuk berkunjung, terutama untuk anak muda sekarang yang hobi banget berwisata ke tempat yang dingin atau di ketinggian. Buat Kalian yang suka camping atau wisata di ketinggian cobalah untuk mengunjungi wisata alam perantunan bandungan.
Didalam wisata terdapat banyak sekali spot foto keren untuk kenambah koleksi galeri di hp dan bagus banget untuk di unggah ke akun sosial media Kalian misalnya instagram ataupun story. Pemandangan yang luar biasa bagus membuat pengunjung bisa betah berlama-lama ditempat tersebut.
Karena pemandangannya yang bagus tersebut, maka banyak banget yang camping dan bermalam di wisata alam perantunan basecamp pendakian gunung ungaran. Kebanyakan dari mereka yang camping adalah anak mudah dan juga camping keluarga.
|
|
Foto : @khaila_widya |
Selanjutnya Saya akan membahas mengenai jalur menuju ke wisata alam perantunan bandungan. Sekarang ini jalannya sudah bagus, mudah dilewati namun Kalian yang mau berkunjung kesana tetap harus hati-hati dan pastikan kelayakan kendaraan Kalian ya gaes. Lokasinya dekat dengan Alun-alun bandungan yang dulunya itu pasar bandungan.
Nah dari alun-alun bandungan itu Kalian naik ke arah Susan Spa dan melewati banyak Vila, restoran mewah dan hotel besar. Disana sudah ada petunjuk arahnya kok gaes, apabila ragu atau bingung silahkan bisa bertanya ke warga sekitar saja supaya tidak nyasar.
|
Foto : @ludhfi_ika |
|
Foto : @wantothok |
|
Foto : @omulyamulyadie |
Post a Comment